Singkong adalah sejenis umbi dengan rasa manis dan kaya akan karbohidrat. Lalu, dengan kandungan karbohidrat ini bolehkah penderita diabetes makan singkong rebus?
Apa boleh penderita diabetes makan singkong rebus? Penderita diabetes diperbolehkan untuk makan singkong rebus, namun Anda harus memperhatikan porsi dan jadwal makan agar sesuai diet yang sedang Anda jalani.
Nutrisi di dalam singkong cukup beragam dan kandungan glikemiknya juga rendah, meskipun kadar karbohidratnya menjadi perhatian penderita diabetes. Pada orang sehat, konsumsi singkong bisa menurunkan resiko terkena diabetes.
Singkong yang sebaiknya dikonsumsi penderita diabetes adalah yang diolah dengan cara direbus atau dikukus. Sehingga tidak mengandung tinggi lemak yang aman dijadikan makanan diabetes harian.
Cara Aman Makan Singkong Rebus bagi Penderita Diabetes
Lalu, bagaimana agar tetap aman menyantap singkong? Jadi, ada beberapa hal perlu diperhatikan penderita diabetes saat menyantap singkong dan olahannya agar aman dari lonjakan gula darah. Yaitu:
- Kupas singkong sampai bersih, sebab kulit singkong diketahui mengandung hidrogen sianida yang berbahaya bagi kesehatan tubuh.
- Rendam singkong selama setidaknya satu jam usai dikupas, tujuannya untuk membersihkan kandungan hidrogen sianida yang tersisa.
- Rebus, kukus, atau panggang singkong sampai matang sebelum dikonsumsi dan hindari diolah dengan cara digoreng.
- Atur porsinya jangan sampai berlebihan, singkong bisa dijadikan pengganti nasi karena sama-sama kaya karbohidrat tapi kadar gula lebih rendah. Silahkan dikonsumsi bersama makanan mengandung protein seperti telur, daging ayam, ikan, dan lain sebagainya.
Baca juga kumpulan pertanyaan seputar diabetes